Search

Badan Poirier Licin, Khabib Sempat Kesulitan

Badan Poirier Licin, Khabib Sempat Kesulitan

Jakarta, CNN Indonesia -- Khabib Nurmagomedov mengaku sempat kesulitan mengunci Dustin Poirier karena badan Poirier licin dalam duel di UFC 242 akhir pekan lalu.

Khabib berhasil menaklukkan Poirier lewat teknik rear naked choke di ronde ketiga. Sebelum momen tersebut, Khabib beberapa kali berusaha mengunci Poirier namun berujung kegagalan.

Dalam pertemuan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin, Khabib mengaku beberapa kali berusaha melakukan kuncian pada rahang Poirier. Namun Poirier selalu bisa melepaskan diri.

Putin lalu bertanya tentang tubuh licin Poirier yang jadi salah satu tantangan di laga UFC tersebut.

Khabib sempat kesulitan mengunci Poirier di awal laga.Khabib sempat kesulitan mengunci Poirier di awal laga. (AP Photo/ Mahmoud Khaled)
Ayah Khabib, Abdulmanap Nurmagomedov mengakui bahwa ada beberapa petarung yang menggunakan minyak agar badannya licin sehingga sulit dikunci.

"Minyak akan kering ketika suasana panas. Dan saat mereka mulai berkeringat, maka minyak itu akan membasahi seluruh tubuh [dan membuat licin]," kata Abdulmanap.
[Gambas:Video CNN]
Khabib mengakui bahwa Poirier membuat ia harus mengerahkan seluruh tenaga yang ia miliki untuk meraih kemenangan.

"Dari segi kekuatan fisik, Poirier tidak terlihat lebih lemah dari saya. Saya memang sejak awal menyadari harus bekerja keras untuk mengalahkannya," kata Khabib.

Khabib sendiri sempat terkena teknik guilottine dari Poirier namun sukses lepas dari kuncian tersebut. Khabib lalu berhasil membalas dan melakukan rear naked choke tak lama berselang. (ptr)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Badan Poirier Licin, Khabib Sempat Kesulitan"

Post a Comment

Powered by Blogger.