Search

Politikus PDIP Harap Insiden Papua Tak Buat Indonesia Pecah

Politikus PDIP Harap Insiden Papua Tak Buat Indonesia Pecah

Jakarta, CNN Indonesia -- Politikus PDIP, Rieke Diah Pitaloka, berharap agar kerusuhan yang terjadi di Papua tidak mengganggu kesatuan Indonesia dan menyebabkan disintegrasi. Menurutnya, seluruh masyarakat Indonesia harus berjuang bersama mewujudkan kehidupan yang lebih baik di Papua.

"Kepada seluruh masyarakat Indonesia, khususnya rakyat Papua. Jika ada hal-hal yang tidak berkenan, tentu saja kita mohon maaf," kata Rieke dalam kegiatan doa bersama untuk Papua di Tugu Proklamasi, Jakarta, Selasa (20/8).

"Bukan berarti kita harus terpecah belah," lanjutnya.

Ia menegaskan agar aksi yang terjadi dapat membuat Indonesia menjadi lebih solid dalam menyelesaikan masalah.

Saat menghadiri doa, Rieke menggunakan pakaian hitam dengan mahkota bulu burung cendrawasih asal Papua.

Dalam rangkaian doa, salah seorang peserta asal Manokwari menyerukan agar kehidupan berbangsa dan bernegara tidak dapat dikakukan dengan emosi.

"Tanah ini Bhinneka Tunggal Ika bisa kami rajut kembali walaupun ada luka-luka yang harus kami obati. Mari kami mengerti bahwa dalam berbangsa dan bernegara janganlah menggunakan emosi," ujarnya.

[Gambas:Video CNN]

Kegiatan doa bersama ini dilakukan merespon insiden yang terjadi di Papua. Sekitar 50 orang dari berbagai daerah berkumpul di Tugu Proklamasi dan berdoa bersama diiringi dengan lagu-lagu kebangsaan Indonesia. (mjo/ayp)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Politikus PDIP Harap Insiden Papua Tak Buat Indonesia Pecah"

Post a Comment

Powered by Blogger.