Pendaki Diimbau Tak Rayakan 17 Agustus Dekat Kawah Gunung Api
Bandung, CNN Indonesia -- Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi mengimbau pendaki untuk menjaga jarak dengan kawah saat memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 RI di semua gunung berapi.Kepala PVMBG Kasbani menyebutkan 22 gunung api berstatus di atas normal, dengan 18 di antaranya berstatus Waspada (level II) dan empat berstatus Siaga (level III).
Setiap gunung api, kata dia, memiliki bahaya vulkanologi tersendiri meskipun dalam status normal. Misalnya, rentan gas beracun akibat aktivitas vulkanologi."Bagi para pendaki yang akan merayakan peringatan 17 Agustus agar mengikuti rekomendasi PVMBG. Rekomendasi sudah ada, seperti Gunung Merapi dilarang mendekat radius 3 kilometer dari kawah, Sinabung 3 kilometer yang ditambah sektoral sampai 5 kilometer, Gunung Agung radius 4 kilometer dan Bromo 1 kilometer," kata Kasbani di Kantor PVMBG Badan Geologi, Kota Bandung, Jumat (9/8).
Gas beracun yang dikeluarkan oleh setiap gunung api, kata dia, akan mengendap di bawah, persisnya di setengah badan sampai kaki saat malam hari dan cuaca mendung. Keluarnya gas beracun dari kawah gunung api pun terjadi tanpa diketahui.
Solusinya, kata Kasbani, para wisatawan dan pendaki harus menjauhi area kawah."Silakan merayakan tapi jangan masuk radius itu. Demikian juga gunung dengan status normal seperti di Ijen, jangan sampai tidur sekitar kawah. Ada potensi gas terlepas sewaktu-waktu," ujar Kasbani.
Berdasarkan data PVMBG, gunung berstatus Siaga itu adalah Gunung Sinabung, Gunung Karangetang, Soputan, Gunung Agung.
Sementara, gunung berstatus Waspada antara lain Gunung Slamet, Gunung Tangkuban Parahu, Gunung Merapi, Gunung Ili Lewotolok, Gunung Banda Api, Gunung Bromo, Gunung Rinjani, Gunung Lokon.Selain itu ada Gunung Gamalama, Gunung Sangeangapi, Gunung Rokatenda, Gunung Ibu, Gunung Gamkonora, Gunung Semeru, Gunung Anak Krakatau, Gunung Marapi, Gunun Dukono dan Gunung Kerinci.
[Gambas:Video CNN] (hyg/arh)
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Pendaki Diimbau Tak Rayakan 17 Agustus Dekat Kawah Gunung Api"
Post a Comment